Polsek Sukodono Lakukan Pengecekan Ketahanan Pangan Program P2B di Desa Jumputrejo

Polsek Sukodono Lakukan Pengecekan Ketahanan Pangan Program P2B di Desa Jumputrejo

Anggota Polsek Sukodono melaksanakan pengecekan dan pemantauan Program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) yang berfokus pada tanaman padi di Kelurahan/Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, pada Kamis (17/4/2025).


Kegiatan ini instruksi langsung oleh Kapolsek Sukodono AKP Saadun. Ia menjelaskan bahwa selain sebagai bagian dari patroli kamtibmas, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya pengelolaan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B).


“Program ini tidak hanya mendukung ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pemanfaatan lahan pekarangan untuk kebutuhan sehari-hari. Edukasi ini penting agar masyarakat bisa lebih mandiri dan berdaya dalam mencukupi kebutuhan pangannya,” ujar AKP Saadun.


Dalam kegiatan tersebut, anggota Polsek turut berdialog dengan warga, melihat langsung kondisi lahan pekarangan yang ditanami padi, serta memberikan saran dan motivasi agar program P2B bisa terus berkelanjutan.


Dengan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, diharapkan program P2B dapat menjadi bagian dari solusi untuk ketahanan pangan lokal yang berkelanjutan di wilayah Sukodono.